Resep Khas Masakan Jepang

Advertisement
     Resep masakan Jepang   Siapa yang tidak kenal dengan negara Jepang.Hampir semua orang di dunia ini kenal dengan negara tersebut, karena Jepang merupakan sebuah negara maju dan berkebudayaan. Selain itu Jepang mempunyai berbagai macam resep makanan khas yang banyak di kenal dan di gemari banyak orang.
Pada kesempatan kali ini kita akan membahas berbagai macam resep makanan khas Jepang.Ada beberapa macam makanan jepang yang wajib di coba apabila kita berkunjung ke negara jepang atau yang lebih di kenal dengan sebutan negara sakura ini.

1. shusi
Resep Khas Masakan Jepanghttp://jenismakananbaru.blogspot.co.id/Makanan tradisional jepang ini adalah masakan jepang yang tentunya sudah tidak asing lagi di telinga
kita,masakan ini hampir mirip dengan makanan korea,kimbab. karena makanan khas jepang ini sangat populer di negara kita Indonesia. Khususnya anak muda banyak sekali yang menyukai makanan sushi ini, bahkan saat ini menjadi tren karena di Indonesia saat ini juga banyak tempat makan yang menjual makanan jepang.

Nasi yang di gulung kemudian di dalamnya berisi makanan laut seperti daging dan sayuran mentah kemudian di campur dengan cuka, garam dan gula merupakan ciri khas dari makanan jepang yang satu ini. Di percaya daging mentah yang terdapat dalam makanan jepang ini memiliki banyak khasiatya.

2. Teriyaki
 Salah citarasa masakan Jepang lezat dan terpopuler adalah saus teriyaki, bahkan bahannya sudah ada dalam bentuk jadi di supermarket. Menariknya, teriyaki ini merupakan teknik dalam memasak, bukan nama saus. Sebab, “ teri ” berarti “ berkilau ”, yang merujuk pada rendaman kecap manis dan “yaki” artinya adalah “memanggang”. Orang Jepang memasak semua jenis daging, seafood, dan sayuran dengan metode memasak pilihan. Karena rasanya yang manis dan gurih, teknik ini disukai ssemua orang.

Resep Nasi Beef Teriyaki

Bahan ;
100 gram beras putih
50 gram beras ketan
100 gram daging has dalam
3 siung bawang putih
¼ buah paprika
½ buah bawang bombay
2 cm jahe
1½ sendok makan kecap kikkoman
½ sendok makan mirin
¼ liter air
¼ sendok teh gula pasir
½ sendok teh garam
½ sendok teh lada bubuk
3 sendok makan minyak goreng

Cara Membuat resep teriyaki

Campur beras putih dan beras ketan.kemudian Cuci bersih. Beri air sampai ½ jari di atas permukaan beras.
Aron nasi ketan sambil diaduk aduk. Masak sampai airnya habis.
Kukus nasi ketan sampai matang, angkat.
Bersihkan daging sapi, potong tipis memanjang.
Bersihkan bawang putih dan  Haluskan.
Bersihkan paprika dan bawang bombay. Iris memanjang.
Bersihkan jahe. Memarkan.
Rendam daging sapi dengan 1 sendok makan kecap kikkoman, mirin, bawang putih, jahe, gula pasir, ¼ sendok teh garam, dan ¼ sendok teh lada selama 15 menit.
Panaskan minyak goreng. Tumis bawang bombay dan paprika sampai harum.
kemudian masukkan daging bersama bumbu perendamnya.
Masukkan air, ¼ sendok teh garam, ¼ sendok teh lada dan ½ sendok makan kecap kikkoman. Aduk sampai rata kemudian angkat.
masakan teriyaki siap di hidangkan.

 3. Tempura
      Tempura adalah masakan yang dibuat dari  berbagai aneka macam ikan atau sayuran yang dibalut dengan menggunakan campuran tepung gandum,air dan telur kemudian digoreng dengan mmenggunakan minyak sayur. Banyak restoran mahal yang biasanya menyajikan Tempura renyah yang baru matang secara sederhana hanya dengan menggunakan bumbu garam. Umumnya, Tempura dimakan dengan bumbu kecap tempura yang dicampur dengan sedikit arak dan kaldu ikan ditambah dengan lobak tumbuk atau jahe tumbuk. Mungkin orang mengira bahwa Tempura adalah makanan di restoran mahal, tetapi di Jepang Tempura juga merupakan makanan rakyat karena sering dibuat sebagai makanan harian rumah tangga, dan bahkan bisa juga dibeli di supermarket di bagian masakan jadi.


Advertisement
Resep Khas Masakan Jepang | Lindsey | 5